MEDAN – Kesiapan kerja pagi ini diawali dengan apel pagi sebagai pendukung pelaksanaan kegiatan pada TMMD ke-109 Kodim 0201/ BS di Kelurahan tanah-600, Kecamatan Medan Marelan.
Apel pagi yang dipimpin oleh Pawas Satgas TMMD Kapten Kav J.T.B Sembiring menyampaikan beberapa perhatiannya antara lain,
– utamakan keselamatan kerja
– tingkatkan semangat guna mendukung penyelesaian target
– tetap jaga protokol covid-19
– jaga kesehatan masing-masing
Disela apel itu pawas satgas juga menekankan untuk segera selasaikan bagian yang harus diselesaikan khususnya bangunan Mushola agar segera mengerjakan pada objek yg lain.
Dikatakan Pawas satgas TMMD ke-109 Kodim Medan Kapten Kav J.T.B Sembiring, “bekerjalah dengan ikhlas dan lebih semangat karena program TMMD waktunya tidak lama lagi akan segera ditutup”, kata Danki satgas.